gambar : google.com |
Salah satu artis cantik Hongkong, Sung
Hee membocorkan rahasianya tentang bagaimana dirinya selalu tampak
cantik dan berseri. Ketika ditanya pada salah satu acara tv show
tersebut, Sung Hee atau yang lebih dikenal dengan Suzy itu kerap merawat
wajahnya selama 10 menit untuk membersihkan wajahnya. Menurutnya
merawat wajah dengan perawatan alami lebih penting dibandingkan kecantikan karena make-up.
Menurut Suzy, adalah hal yang baik jika
melakukan pemebersihan secara merata dan menyeluruh untuk membersihkan
semua kotoran yang melekat pada pori – pori wajah lalu dilanjutkan
dengan memakai toner serta lotion yang cocok dengan tipe kulit anda.
Menurutnya lagi, yang terpenting adalah keinginan untuk menyediakan
sedikit waktu anda sekitar beberapa menit untuk membiarkan lotion dan
toner tersebut menyerap ke dalam kulit wajah setelah itu pakaikan
pewarna bibir & pipi lalu pakaikan juga pensil eyeliner untuk
membuat garis mata juga alis. Langkah terakhir diakhiri dengan spritz
kabut pelembab.
Suzy menyebut kebiasaan ini sebagai
sebuah ‘program 424′ yang kerap dilakukannya secara rutin. Mengapa
dinamai ’424′ olehnya? Ternyata 424 terdiri dari empat menit waktu untuk
membersihkan make-up memakai minyak pembersih, lalu dua menit untuk
memberi pijatan disertai dengan pencuci wajah, serta empat menit
terakhir untuk membasuhnya dengan air.
Anggota grup Miss A ini juga berkata
bahwa saat dirinya beranjak tua, ia tak akan lagi memiliki kulit seperti
dirinya saat ini, oleh karena itu sangatlah penting untuk merawatnya
dengan baik. Suzy juga mengakui bahwa hingga saat ini dirinya tak
menemui problem dengan kulit wajah. Tentu saja tips pembersihan wajah
dari Sung Hee tersebut sangat sederhana dan mudah dilakukan asalkan kita
bersedia meluangkan sedikit saja waktu untuk melakukannya.
sumber : tipstipskecantikan.org/
No comments:
Post a Comment